Skip to main content

Tidak punya CC (Kartu Kredit)??? Tenang, masih ada VCN

Tidak punya CC (Kartu Kredit)???
Tenang, masih ada VCN

Pada zaman globalisasi ini menuntut kita semua untuk lebih canggih, khususnya dalam bidang IT. Teknologi internet semakin mudah dan murah, pertumbuhan bisnis online semakin meningkat. Dalam hal pembayaran transaksi barang dan jasa secara online tersebut, kita sudah sangat dimudahkan. Berbagai Bank Nasional sangat mengerti kebutuhan nasabahnya dengan  fasilitas kartu kredit dan debit online. Selain itu banyaknya jasa pembayaran online lain seperti paypal , google wallet, venmo dan sejenisnya serta sistem pembayaran manual seperti transfer.
Salah satu fasilitas yang memudahkan dalam bertransaksi secara online disediakan oleh salah satu Bank milik BUMN, yaitu Bank Tabungan Negara atau yang kita kenal dengan BNI. Bagi Sobat yang tidak punya atau memang tidak mau punya kartu kredit, masih bisa bertransaksi online dengan menggunakan fasilitas Debit Online BNI menggunakan (VCN) Virtual Card Number.

Apakah BNI Debit Online  / VCN BNI Itu?BNI Debit Online adalah suatu model inovasi / alternatif pembayaran yang mudah, cepat, dan aman untuk transaksi belanja di Merchant / Toko Online dengan menggunakan Virtual Card Number (VCN) yang berfungsi sebagai pengganti nomor asli BNI Kartu Debit berlogo MasterCard yang sumber dananya berasal dari rekening tabungan / giro perorangan.
Jadi sangat berbeda dengan prinsip kartu kredit, BNI Debit Online akan otomatis menggunakan saldo tabungan kita saat bertransaksi dengan nominal sesuai request VCN BNI tersebut. Dalam hal ini transaksi tersebut berlangsung secara tunai alias tidak ngutang.

Persyaratan Menggunakan BNI Debit Online / VCN BNI
  1. Miliki Rekening Tabungan / Giro Perorangan BNI serta Kartu Debit BNI yang berlogo MasterCard.
  2. Melakukan Registrasi & Aktivasi BNI SMS Banking di kantor cabang BNI terdekat.
  3. Melakukan Request VCN melalui BNI SMS Banking untuk mendapatkan informasi BNI Debit Online (16 digit Nomor VCN, Valid Thru dan 3 digit CVC2)
Cara Mendapatkan BNI Debit Online / VCN BNI
  • Sudah mengaktivasi BNI SMS Banking (Non Finansial & Finansial), harus Telp dulu Call BNI untuk mengaktifkan VCN BNI.
  • Setelah SMS Banking aktif, Sobat bisa langsung mengunjungi toko / mercant yang menerima pembayaran dengan kartu debit. Catat jumlah Nominal / harga barang yang akan Sobat beli.
  • Request BNI Debit Online dengan cara Ketik REQ VCN (Nominal) melalui SMS Banking BNI kirim ke 3346.
  • Terima SMS balasan dari BNI, berisi perintah mengetik 2 digit secara acak sesuai nomor PIN Anda.
  • Nasabah mendapatkan notifikasi status request BNI Debit Online melalui SMS Banking berupa Nomor Kartu Virtual (VCN) yang terdiri dari 16 Digit, Valid thru (bulan/tahun), dan 3 Digit nomor CVC2.

Selain menggunakan sms banking secara manual diatas, Sobat juga bisa menggunakan sms banking dengan aplikasi android untuk memudahkan dalam request VCN BNI.
Selain berbelanja langsung menggunakan VCN BNI, dari pengalaman Kangdede BNI Debit Online ini juga bisa digunakan untuk aktivasi paypal. Aktivasi Paypal dengan VCN BNI atau bahkan berbelanja online dengan paypal dengan saldo nominal dari VCN BNI ini telah Kangdede bahas pada artikel sebelumnya.
Selain VCN BNI, Bank Mana yang Punya Fasilitas Virtual Card Number  / VCC
Sekarang sudah banyak Bank di Indonesia yang memiliki fasilitas seperti BNI Debit Online, yaitu dengan prinsip memberikan virtual card number sebagai pengganti Nomor Kartu Fisik. Diantaranya adalah :
  1. Octopay dari Bank CIMB Niaga
  2. Mandiri Debit Online
  3. BCA KlikPay
  4. BTN Debit Online


Comments

Popular posts from this blog

SURAT PERJANJIAN JUAL BELI MOBIL

SURAT PERJANJIAN JUAL BELI MOBIL Pihak yang bertanda tangan di bawah ini : 1. Nama         : ………………………………………..     Alamat       : ………………………………………..     Pekerjaan  : ……………………………………….. Dalam perjanjian ini bertindak sebagai pihak pertama, selanjutnya disebut penjual, dan 2. Nama        : ………………………………………..     Alamat      : ………………………………………..    Pekerjaan  : ……………………………………….. Dalam perjanjian ini bertindak sebagai pihak kedua, yang selanjutnya disebut pembeli Dengan ini menerangkan bahwa kedua bela pihak telah sepakat mengadakan jual beli mobil sebagai berikut : PASAL 1 Penjual menjual kepada pembeli sebagaimana pembeli membeli dari penjual, sebuah mobil Honda Mobilio Type E keluaran tahun 2014 milik penjual. PASAL 2 Pada jual-beli ini termasuk pula penyerahan hak milik penjual atas mobil dengan nomor...

SEJARAH MIE TEK TEK INSTANT

Mie Tek Tek orang menyebutnya, merupakan makanan khas dari Godong, Grobogan, Jawa Tengah. Terdapat salah satu Desa di Kecamatan Godong, yang mayoritas Kepala Keluarganya bekerja sebagai penjual Mie Tek-Tek. Biasanya pedagang menjualnya keliling, dan dipanggul atau dipikul di atas bahu. Makanan ini mempunyai ciri khas tersendiri dalam pengolahannya, yaitu dengan dimasak menggunakan arang kayu. Selain itu terdapatnya sayur kubis, dan toping di atasnya yaitu sate ayam ataupun sate bebek maupun sate entok. Mie Tek-Tek kini sudah terkenal diberbagai daerah. Banyak pedagang yang merantau ke Semarang, Jakarta, serta kota-kota besar lainnya untuk mencari nafkah dengan berjualan makanan khas Godong, Kab. Grobogan, Jawa Tengah ini. Kini sejak 16 November 2017 terdapatlah inovasi terkait makanan khas nusantara ini, yaitu Mie Tek-Tek Instant. Produk yang dihasilkannya mengangkat tema *Healty Food*.  Healty Food itu sendiri merupakan produk mie instant asli makanan khas daerah atau nusantar...

Review QL Eyebrow Cream

Hallo guys, seneng rasanya dapat email masuk dari yukcoba.in, akhirnya terpilih jadi reviewer produk QL Eyebrow Cream. Karena produknya sudah mendarat dengab sempurna, penasaran nih apa, kali ini saya akan mereview produk QL Eyebrow Cream. Yapz yang pertama kita membahas kemasan produknya. Bentuk packagingnya balok panjang berwarna hitam dan biru muda bertulisakan bagian atas QL Cosmetic, bagian tengah Eyebrow Cream, dan paling bawah yaitu 1,5 g yang menunjukkan berat dari produk tersebut. Setelah dibuka kemasannya, kita menuju dalamnya berbentuk tabung panjang kisaran 12 cm. Seperti ini nih guys tampilannya. Buat temen-temen yang pengen lebih tahu produk QL, nih saya kasih alamat nya 1. www.qlcosmetic.com 2. FB: QL Cosmetic 3. IG: qlcosmetic 4. Twitter: ql_cosmetic QL Eyebrow Cream ini diproduksi oleh PT. Usaha Mandiri Makmur Komplek Pergudangan Kesambi Permai Blok C6, C3A, C3, Desa Jatimulya Kosambi, Tangerang - Indonesia. Tekstur dari Eyebrow Crem ini sangatlah hal...